Ini Modus Amanda Waria asal Jember Gondol Ponsel Bule

Kamis, 18 Mei 2017 - 21:02 WIB
Ini Modus Amanda Waria asal Jember Gondol Ponsel Bule
Ini Modus Amanda Waria asal Jember Gondol Ponsel Bule
A A A
DENPASAR - Dengan modus memeluk (pegang-pegang) wisatawan asing, Moch Sa'rano alias Linda alias Amanda ini menggondol ponsel para bule yang menjadi korbannya. Laki-laki yang kerap dipanggil Amanda ini mencopet spesialias bule di wilayah Legian, Kuta, Badung. Terakhir pelaku melakukan aksinya pada 9 April 2017 di Jalan Legian Tengah tepatnya di depan Toko Silver Boat, Legian, Kuta, Badung.

Kapolsek Kuta, Kompol I Wayan Sumara mengatakan, tersangka merupakan pencopet spesialis bule dengan modus merayu korban.

"Kejadian terkahir dia merayu korban dengan memeluk target. Dan langsung merogoh saku celana korban, ketika barangnya sudah dibawa dia langsung pergi menaiki motor. Terkahir korbanya dia bule," katanya di Kuta, Badung, Kamis (18/5/2017)

Pihaknya menjelaskan, mendapatkan laporan adanya wisatawan asing telah kecopetan pada 10 April 2017.
Setelah mendapatkan laporan tersebut pihaknya langsung melakukan penyisiran. Tim pun memperoleh rekaman CCTV yang merekam pelaku mengambil I phone 7 milik korban.

"Dengan berbekal rekaman CCTV kami akhirnya mendapatkan info kalau pelaku adalah waria dengan nama panggilan Amanda, dia sempat kabur ke Jember," paparnya.

Menurut dia, pada Jumat 12 Mei 2017 sekira pukul 23.00 wita, tim memperoleh informasi kalau pelaku sudah kembali dan tinggal di daerah Pulau Saelus, Sesetan, Denpasar.

"Disana kami langsung membekuk pelaku. Dia setelah kabur ke Jember ternyata tinggal di wilayah Denpasar Selatan," ungkapnya.

Dari hasil introgasi pelaku mengaku telah mengambil I phone 7 warna Hitam milik korban. Kemudian I phone 7 tersebut dijual lewat OLX seharga Rp1 juta.

Barang bukti yang diamankan saat ini ada uang Rp1 juta, dan 1 unit sepeda motor Xeon. "Berdasarkan pengakuan pelaku sasarannya dia ini bule," pungkasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.5063 seconds (0.1#10.140)