Mulyadi Gotong Royong Sumbang Sapi Kurban ke Masyarakat Sumbar

Minggu, 02 Agustus 2020 - 14:03 WIB
loading...
Mulyadi Gotong Royong Sumbang Sapi Kurban ke Masyarakat Sumbar
Penyembelihan hewan kurban berupa sapi dari calon gubernur Sumatera Barat, Mulyadi di Masjid Baiturrahman, Bukittinggi. Foto/Ist
A A A
BUKITTINGGI - Calon Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mulyadi ikut bergotong-royong menyumbang hewan kurban di Hari Raya Idul Adha. Hewan kurban berupa sapi disalurkan kepada masjid-masjid yang ada Sumbar.

Salah satunya di Masjid Baiturrahman, Guguak Panjang, Kota Bukittinggi yang disumbang hewan kurban berupa sapi jenis Simental berukuran besar dan diperkirakan beratnya hingga ratusan kilogram. Masyarakat sekitar menyaksikan proses penyembelihan atau mandabiah hewan kurban tersebut. (Baca juga: Sempat Menyembelih 2 Hewan Kurban, Epin Tewas di Atas Domba Ketiga yang Akan Disembelih)

Setelah sapi tersebut tumbang dan disembelih, warga secara gotong royong memotong bagian-bagian dari sapi tersebut. Setiap warga yang datang memotong membawa pisau sendiri. Daging dan tulang sapi Simental dipotong masyarakat sesuai bagian yang diperintahkan oleh tukang dabiah atau tukang potong. (Baca juga: Heboh, Warga Temukan Janin di Kambing Jantan saat Sembelih Hewan Kurban)

Ketua Masjid Baiturrahman, Em Tuanku Gn Kayo yang memimpin proses penyembelihan hewan kurban mengatakan, masyarakat setiap tahun memang bergotong royong dalam memotong hewan kurban. Tak terkecuali hewan kurban yang diberikan Mulyadi.

Meski berukuran besar, hewan kurban tersebut bisa ditaklukkan bersama-sama. Hal itu sudah menjadi kebiasaan dari dahulu. "Turun bermasyarakat, ikut semuanya. Dari niniak mamak, alim ulama, cadiak pandai terlibat dalan kegiatan kurban, banagari lah," ucapnya, Sabtu (1/8/2020).

Sebagai tokoh masyarakat di Guguak Panjang, Em mengucapkan terima kasih kepada Mulyadi. Karena, setiap tahun tetap menyisihkan sebagian harta untuk berkurban. "Tahun kemarin juga menyumbangkan 1 ekor sapi, tiap tahun seperti ini. Beliau sangat peduli kepada kepetingan umum," ucap Em.

Dia berdoa agar kemurahan hati Mulyadi dibalas oleh Allah SWT. Serta semua yang dicita-citakan Mulyadi dipermudah dan dilancarkan. "Kami atas nama pengurus masjid, mudah-mudahan niat beliau membangun Sumbar ini ke depan tambah maju dimudahkan," harapnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1183 seconds (0.1#10.140)