Polsek Kuta Buru Pemasang Bendera OPM di Sekolah

Rabu, 03 Februari 2016 - 11:51 WIB
Polsek Kuta Buru Pemasang Bendera OPM di Sekolah
Polsek Kuta Buru Pemasang Bendera OPM di Sekolah
A A A
MANGUPURA - Bendera Organisasi Papua Merdeka (OPM) atau Bendera Bintang Kejora yang ditemukan di depan Sekolah Dasar Negeri 4 Kuta, Jalan Kartika Plaza Kelurahan Kuta, Kecamatan Kuta, Badung, Bali, ternyata sudah dipasang selama dua hari.

Kapolsek Kuta Kompol I Wayan Semara mengatakan, pihak sekolah tidak mengetahui itu bendera OPM.

"Dipikirnya mereka hanya kain biasa, tidak tahunya itu bendera OPM. Mereka mengatakan bendera itu sudah dipasang di sana selama dua hari, sebelum ada laporan kepada kami," ujarnya di Kuta, Badung, Rabu (3/2/2016).

Bendera tersebut diturunkan oleh Polsek Kuta pada Selasa (2/3/2016) pukul 23.00 Wita.

Pihaknya saat ini memburu pelaku pemasang bendera OPM itu. "Warga sekitar mengatakan tidak tahu siapa pemasangnya. Yang jelas kami selidiki kasus ini dan memburu siapa pemasangnya," katanya.

Bila pelaku sudah ditemukan, akan diperiksa sesuai dengan aturan yang berlaku. "Pastinya kami akan tanya apa maksud dan motif dia memasang bendera itu," pungkasnya.

Saat ini, bendera tersebut diamankan di Polsek Kuta.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0029 seconds (0.1#10.140)