Suku Anak Dalam pun Mengungsi ke Sumsel karena Asap

Jum'at, 09 Oktober 2015 - 22:03 WIB
Suku Anak Dalam pun Mengungsi ke Sumsel karena Asap
Suku Anak Dalam pun Mengungsi ke Sumsel karena Asap
A A A
PALEMBANG - Sekitar 40 orang dari delapan kepala keluarga (KK) Suku Anak Dalam yang tinggal Taman Nasional Bukit Dua Belas Jambi mengungsi dari hutan tempat mereka tinggal akibat kabut asap.

Mereka keluar dari habitatnya di Taman Nasional Bukit Dua Belas Jambi akibat hutan terbakar, gangguan asap, dan tidak adanya makanan. (Foto-foto terkait klik:Kebakaran Paksa Suku Anak Dalam Tinggalkan Hutan)

Ke 40 orang Suku Anak Dalam yang kebanyakan terdiri dari anak-anak dan perempuan ini telah berjalan kaki ratusan kilometer akhirnya terdampar di Jalan Palembang Inderalaya, Jumat (9/10/2015).

Namun mereka langsung dievakuasi Dinas Sosial Pemrintah Provinsi Sumsel dari pinggiran jalan. Lalu dengan mengunakan bus dikembalikan ke Jambi setelah berkoordinasi dengan Dinas Sosial Provinsi Jambi.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4917 seconds (0.1#10.140)