Hasil Survei, Warga Kuantan Singingi Antusias Hadapi Pilkada

Jum'at, 26 Juni 2015 - 08:46 WIB
Hasil Survei, Warga Kuantan Singingi Antusias Hadapi Pilkada
Hasil Survei, Warga Kuantan Singingi Antusias Hadapi Pilkada
A A A
JAKARTA - Pemilukada di tiga kabupaten/kota di Kuantan Singingi, Riau sudah mulai menghangat, bahkan setiap tokoh yang akan maju menjadi kepala daerah satu per satu sudah mulai mensosialisasikan dirinya.

Direktur Eksekuti Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) Malvin Baringbing mengatakan, warga sangat antusias ingin memilih kepala daerahnya secara langsung. Hal itu diketahui berdasarkan hasil survei yang dilakukan LKPI sejak 4-16 Juni 2015.

"Berdasarkan hasil survei ini juga nampak bahwa keinginan masyarkat Kuantan Singingi untuk berpartisipasi dalam pilkada juga tinggi," katanya dalam siaran tertulisnya, Jumat (26/6/2015).

Tambah Malvin, survei ini mengunakan metode multistage random sampling dengan jumlah responden 1314 warga Kuantan Singingi dari 230.056 pemilih tetap saat Pilpres 2014 dengan tingkat kepercayaan /confident interval 98 persen dan mempunyai margin error sebesar kurang/ lebih 3,2%.

"Ketika responden ditanya apakah mereka akan menggunakan hak pilihnya (mencoblos), sebanyak 56,2% menyatakan akan mencoblos, yang menjawab belum pasti mencoblos 43,8%," terangnya.

Dipaparkan Malvin, pra survey yang mengunakan metadata survey muncul nama bama yang berpotensi maju sebagai calon bupati Kuantan Singingi seperti Andi Putra, SH (Putra Bupati Sukarmis), Drs Muharman, M.Pd (Pejabat Pemkab Kuansing), dan Ir Mardianto Manan.

Kemudian, MT (Dosen UIR), Marwan Yohanis, (Ketua DPD Gerindra Provinsi Riau, Zulkifli, M.Si (Wakil Bupati Kuansing), Nayarlis (anggota DPRD Kuansing), Imran (Pengusaha/Ketua Dewan Pembina Imran Centre) ,Mursini, Anggota Komisi D DPRD Riau , Mardjan Ustha Mantan direktur SDM PTPN V.

Dalam temuan survey, Lima tokoh yang memiliki tingkat popularitas adalah sebagai berikut Andi Putra, (89,7%), Zulkifli (95,3%), Mursini (90,2%), Imran (79,3%), Ir. Mardianto Manan, MT (87,3%), Marwan Yohanis (65,5%), Muharman (81,2%, Nayarlis (65,2%), dan Mardjan Ustha (89,2%).

"Setelah hasil jawaban responden dianalisa maka didapati didalam temuan survey LKPI didapati Lima nama yang diperkirakan akan running dan bersaing ketat di Pilkada Kuantan Singingi itu adalah Mursini, Andi Putra, Zulkifli, M.Si, Imran, Mardjan Ustha," tuturnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8146 seconds (0.1#10.140)