Satu Tahun Kepemimpinan, Benyamin Thomas Noach Diganjar 2 Penghargaan dan Prestasi

Kamis, 27 Agustus 2020 - 12:24 WIB
Satu Tahun Kepemimpinan, Benyamin Thomas Noach Diganjar 2 Penghargaan dan Prestasi
TIAKUR - Sebuah prestasi baru berhasil diciptakan Bupati Maluku Barat Daya (MBD), Benyamin Thomas Noach. Bagaimana tidak, Benyamin Thomas Noach selaku Bupati MBD mampu meraih predikat tertinggi dalam opini hasil audit BPK, yakni Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Hasil WTP ini merupakan pertama kali sejak 12 tahun kabupaten bertajuk Kalwedo ini dibentuk.

Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan BPK RI atas laporan hasil keuangan Pemerintah Kabupaten MBD tahun anggaran 2019, dilakukan secara virtual Senin (27/7/2020). Dan diserahkan langsung oleh Kepala BPK Perwakilan Provinsi Maluku, Muhamad Abidin.



Bupati Benyamin Thomas Noach dalam sambutannya mengungkapkan Pemerintah Kabupaten MBD telah memenuhi kewajibannya menyerahkan laporan penggunaan keuangan, paling lama 3 bulan setelah selesai tahun anggaran.

Diakui Bupati hingga saat ini pengelolaan anggaran oleh Kabupaten MBD dirasakan belum optimal dan belum sempurna. Oleh karena itu Pemda MBD masih membutuhkan bimbingan dan arahan dari BPK RI Perwakilan Maluku.

Di tahun ini, Bupati Benyamin Thomas Noach tahun ini juga meraih penghargaan dari KORAN SINDO dan SINDOnews pada ajang Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2020. Penghargaan ini dinilai sebagai motivasi untuk selalu waspada terhadap Covid-19.

"Semoga penghargaan ini akan memberikan motivasi kepada kami Kepala-kepala daerah, kepada rakyat terutama seluruh lapisan masyarakat di Maluku Barat Daya selalu siap siaga dan waspada menghadapi Covid-19," ujar Benyamin saat acara penganugerahan KDI 2020 yang digelar secara virtual melalui channel YouTube SINDOnews.

Ia juga menyatakan berkat tata kelola pemerintahan serta kewaspadaan yang baik pula, Kabupaten Barat Daya masuk kedalam zona hijau Covid-19.

"Sampai hari ini status Maluku Barat Daya berada dalam zona hijau, kita berdoa semoga Tuhan tetap menjaga kita semua melindungi kita semua, baik Maluku Barat Daya maupun Indonesia sehingga luput dari mara bahaya," tuturnya.

Benyamin juga menegaskan kepada semua pihak untuk waspada dan berani dalam melawan pandemi Covid-19. Dengan tetap mematuhi protokol penanganan Covid-19. "Kita tidak perlu takut terhadap Covid-19 tapi kita bisa menyiasati sehingga kita luput dari marabahaya ini," ungkapnya.
(atk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content