Perwira Menengah Polisi Tiba-tiba Datangi Kantor Perindo Natuna, Ada Apa?
Selasa, 10 Oktober 2023 - 20:03 WIB
NATUNA - Kantor DPD Partai Perindo Kabupaten Natuna, tiba-tiba didatangi perwira menengah polisi bersama anggotanya. Perwira menengah polisi itu adalah Kapolres Natuna, AKBP Nanang Budi Santosa.
Kunjungan pimpinan Polri di wilayah hukum Kabupaten Natuna tersebut, merupakan kegiatan silaturahmi ke pimpinan dan anggota partai politik. Tujuan dari silaturahmi ini adalah, mengajak pimpinan dan anggota partai politik menjaga kamtibmas menjelang Pemilu 2024.
"Kami mengharapkan dalam pelaksanaan Pemilu 2024 nanti bisa berjalan lancar, aman, dan tertib. Siapapun yang menang, baik presiden, legislatif dan lainnya, kita tetap menjaga silaturahmi dan kondusifitas di Natuna," ujar Nanang, Selasa (10/10/2023).
Nanang memaparkan, situasi kamtibmas tidak terlepas dari partai politik. Pasalnya, seluruh kebijakan di Indonesia merupakan hasil dari politik. "Kami dari kepolisian, menitipkan diri. Kami tidak bisa menjaga kamtibmas tanpa dukungan pemangku kebijakan atau teman-teman dari parpol," katanya.
Dia menambahkan, melakukan silaturahmi dan menyamakan persepsi menjaga Pemilu damai untuk kepentingan bersama. Sehingga Pemilu 2024 mendatang bisa sukses, dan terhindar dari berbagai konflik yang bisa merugikan masyarakat atau daerah.
Di samping itu, Partai Perindo juga memiliki caleg-caleg di seluruh dapil Natuna. Nantinya, para caleg bisa menyosialisasikan Pemilu damai agar terhindar dari konflik dan perselisihan.
Kunjungan pimpinan Polri di wilayah hukum Kabupaten Natuna tersebut, merupakan kegiatan silaturahmi ke pimpinan dan anggota partai politik. Tujuan dari silaturahmi ini adalah, mengajak pimpinan dan anggota partai politik menjaga kamtibmas menjelang Pemilu 2024.
"Kami mengharapkan dalam pelaksanaan Pemilu 2024 nanti bisa berjalan lancar, aman, dan tertib. Siapapun yang menang, baik presiden, legislatif dan lainnya, kita tetap menjaga silaturahmi dan kondusifitas di Natuna," ujar Nanang, Selasa (10/10/2023).
Nanang memaparkan, situasi kamtibmas tidak terlepas dari partai politik. Pasalnya, seluruh kebijakan di Indonesia merupakan hasil dari politik. "Kami dari kepolisian, menitipkan diri. Kami tidak bisa menjaga kamtibmas tanpa dukungan pemangku kebijakan atau teman-teman dari parpol," katanya.
Dia menambahkan, melakukan silaturahmi dan menyamakan persepsi menjaga Pemilu damai untuk kepentingan bersama. Sehingga Pemilu 2024 mendatang bisa sukses, dan terhindar dari berbagai konflik yang bisa merugikan masyarakat atau daerah.
Di samping itu, Partai Perindo juga memiliki caleg-caleg di seluruh dapil Natuna. Nantinya, para caleg bisa menyosialisasikan Pemilu damai agar terhindar dari konflik dan perselisihan.
tulis komentar anda