Polres Sidoarjo terus periksa sopir Alphard penabrak balita

Rabu, 14 Mei 2014 - 11:55 WIB
Polres Sidoarjo terus...
Polres Sidoarjo terus periksa sopir Alphard penabrak balita
A A A
Sindonews.com - Selain melakukan pemeriksaan intensif kepada Agus Winarno (46), sopir mobil Alphard yang menyelonong ke Terminal II Bandara International Juanda, polisi juga memeriksa dua orang sekuriti bandara sebagai saksi. Mereka diperiksa karena mengetahui kejadian yang sempat menewaskan balita berusia 3 tahun itu.

Kasatlantas Polres Sidoarjo AKP Tommy Ferdiyan mengatakan, pengemudi mobil Alphard masih diperiksa secara intensif di Mapolres Sidoarjo, pasca kejadian hingga saat ini. Untuk saksi, polisi juga telah memeriksa dua orang sekuriti Bandara International Juanda.

Polisi juga melakukan pemeriksaan urine dari pengemudi asal Sukodono, Sidoarjo itu. "Untuk hasil tes urine dipastikan negatif," kata Tommy, Rabu (14/5/2014).

Langkah selanjutnya, polisi memeriksa darah. Hal itu untuk memastikan apakah yang bersangkutan benar-benar menderita penyakit kolesterol seperti pengakuannya saat pemeriksaan. "Saat ini masih menunggu hasil tes darah untuk memastikan apakah memang benar dia (Agus-red) ada penyakit kolesterol," jelasnya.

Tommy juga belum menjelaskan terkait pasal yang dijeratkan kepada pengemudi Mobil Toyota Alphard Nopol S 1771 NG itu. Termasuk, apakah dalam kejadian itu ada unsur kelalaian atau tidak.

Diberitakan sebelumnya, Mobil Toyota Alphard sempat membuat panik para calon penumpang di Teras Terminal II (T2) Bandara International Juanda. Mobil berwarna hitam tiba-tiba nyelonong masuk setelah dari area Drop Zone terminal itu dan menyeruduk sejumlah penumpang. Akibat insiden itu, balita berusia 3 tahun bernama M Rafi asal Madura, tewas.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6173 seconds (0.1#10.140)