Rombongan Menteri PDT tabrakan beruntun di Nagreg
A
A
A
Sindonews.com - Dua dari empat unit mobil rombongan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) Helmi Faishal Zaini terlibat tabrakan beruntun di Jalan Raya Bandung-Garut, kawasan turunan Nagreg.
Kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 11.00 WIB. Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Kendati demikian, dua mobil rombongan menteri mengalami penyok pada bagian samping dan belakang.
Dua mobil yang penyok ini adalah Honda CRV dengan nomor polisi B 99 RWA dan Toyota Fortuner nomor polisi B 1608 RFV. Kedua mobil ini berada di bagian belakang rombongan.
"Kejadiannya mendadak. Saya melihat di depan mobil-mobil yang satu rombongan dengan kami berhenti. Saya pun ikut menghentikan laju mobil. Tak berselang lama, tiba-tiba ada hantaman dari arah belakang," kata sopir mobil Toyota Fortuner Ruly, Rabu (12/2/2014).
Mobil yang dikemudikan Ruly berada di urutan paling belakang. Hantaman keras dari belakang, membuat mobil yang dia kemudikan seketika menabrak mobil rombongan lainnya, yaitu Honda CRV.
Sementara itu, Menteri PDT sendiri tak mengalami luka. Termasuk seluruh rombongan yang ikut dalam iring-iringan.
Baca:
Wanita penabrak rombongan Menteri PDT melarikan diri
Kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 11.00 WIB. Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Kendati demikian, dua mobil rombongan menteri mengalami penyok pada bagian samping dan belakang.
Dua mobil yang penyok ini adalah Honda CRV dengan nomor polisi B 99 RWA dan Toyota Fortuner nomor polisi B 1608 RFV. Kedua mobil ini berada di bagian belakang rombongan.
"Kejadiannya mendadak. Saya melihat di depan mobil-mobil yang satu rombongan dengan kami berhenti. Saya pun ikut menghentikan laju mobil. Tak berselang lama, tiba-tiba ada hantaman dari arah belakang," kata sopir mobil Toyota Fortuner Ruly, Rabu (12/2/2014).
Mobil yang dikemudikan Ruly berada di urutan paling belakang. Hantaman keras dari belakang, membuat mobil yang dia kemudikan seketika menabrak mobil rombongan lainnya, yaitu Honda CRV.
Sementara itu, Menteri PDT sendiri tak mengalami luka. Termasuk seluruh rombongan yang ikut dalam iring-iringan.
Baca:
Wanita penabrak rombongan Menteri PDT melarikan diri
(rsa)