Di betis bocah ini terdapat logam mirip jarum

Rabu, 08 Januari 2014 - 22:18 WIB
Di betis bocah ini terdapat logam mirip jarum
Di betis bocah ini terdapat logam mirip jarum
A A A
Sindonews.com - Kasus penemuan benda asing jenis logam di bagian betis seorang bocah kembali terjadi. Kali ini menimpa bocah laki-laki, berusia dua tahun, bernama Muhammad Zakaria, asal Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan.

Kini, bocah malang tersebut di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, Sulawesi Selatan, sedang menunggu proses operasi.

Setelah diidentifikasi, benda asing di dalam betis bocah tersebut berbentuk jarum sepanjang 5 centimeter. Hal ini kontan menghebohkan keluarga dan warga sekitar.

Sebelumnya, bocah malang ini sempat dirawat di RSU Nene Mallomo Sidrap. Namun karena keterbatasan alat, Zakaria dirujuk ke Parepare. Saat ini, Zakaria sedang menunggu proses operasi.

Menurut ibu bocah tersebut, Ernawati, dirinya baru mengetahui adanya benda asing di betis putranya itu ketika saat berjalan kaki anaknya tersebut tidak dapat merapat di lantai saat melangkah.

Saat diperiksa, tidak ada tanda-tanda luka pada bagian yang terdapat benda asing di betis putranya itu, dan hingga saat ini, dirinya tidak tahu menahu dari mana asal muasal benda asing tersebut.

Dia mengaku, baru mengetahui adanya benda asing di betis putranya, setelah tim dokter melakukan foto rontgen pada 23 Desember 2014 lalu.

Dirinya juga sempat membawa putra keduanya itu ke paranormal untuk berobat. Namun tidak membuahkan hasil, sehingga dia memutuskan untuk membawa anaknya ke RSUD Nene Mallomo. Dari RS tersebut, dia dirujuk ke RSUD Andi Makkasau Kota Parepare.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7129 seconds (0.1#10.140)