Istri Aher ziarah ke makam WS Rendra

Senin, 11 Februari 2013 - 16:06 WIB
Istri Aher ziarah ke...
Istri Aher ziarah ke makam WS Rendra
A A A
Sindonews.com - Isteri Calon Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) Netty Heryawan mengunjungi makam seniman WS Rendra di Bengkel Teater Rendra, Kecamatan Cipayung, Kota Depok. Kedatangan Netty dalam rangka lawatan dan kunjungan bersama tim sukses dan relawan. Netty tiba di lokasi jam 11.30 WIB.

"Dalam rangka ziarah ke makam seniman senior. Serta untuk mengingatkan diri sendiri bahwa kematian adalah akhir dari perjalanan manusia," kata Netty di lokasi, Senin (11/02/2013).

Dirinya mengaku sangat menghargai apa yang Rendra laan semasa hidupnya. Menurut dia, Rendra adalah sosok seniman yang juga peduli lingkungan. Terlihat dari konsep rumah Rendra yang mengedepankan sisi lingkungan.

"Selain berkesenian, beliau juga menyadari pentingnya keseimbangan lingkungan. Rendra sangat memperhatikan hal itu," tukas Netty.

Menurut dia, konsep yang diusung Rendra patut dilestarikan dan ditiru. Diingatkan dia, masyarakat harus juga ikut menyadari untuk menjaga keseimbangan lingkungan hidup. "Kita punya komitmen besar untuk masalah itu. Kita juga perlu menyadari pentingnya konservasi lingkungan untuk kebersamaan," paparnya.

Usai melakukan lawatan ke rumah Rendra, Netty melakukan sejumlah kunjungan di Depok. Misalnya, menemui ibu-ibu majelis taklim di MT Arroyan di Jalan H Salim Swadaya, Kelapa Dua dan mengunjungi GOR di Mekarsari.
(san)
Berita Terkait
Harmoni Global di Riyadh:...
Harmoni Global di Riyadh: Memperkenalkan Budaya Indonesia
Omnibus Law Kebudayaan...
Omnibus Law Kebudayaan Diperlukan untuk Memajukan Kebudayaan
Kemendikbudristek Dorong...
Kemendikbudristek Dorong Ruang Publik sebagai Kawasan Pemajuan Kebudayaan
Pemajuan Kebudayaan...
Pemajuan Kebudayaan Jadi Agenda Prioritas Pembangunan Nasional
Bappenas Godok Hasil...
Bappenas Godok Hasil Musrenbang Pemajuan Kebudayaan dengan Kemendikbudristek
Indeks Pembangunan Kebudayaan...
Indeks Pembangunan Kebudayaan 2022 Meningkat
Berita Terkini
Ini Jadwal Ibadah Jumat...
Ini Jadwal Ibadah Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta
24 menit yang lalu
PTUN Kabulkan Gugatan...
PTUN Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, SMAN 1 Kota Bandung Terancam Disita
52 menit yang lalu
Libur Jumat Agung, Antrean...
Libur Jumat Agung, Antrean Panjang Kendaraan Mengular ke Jalur Puncak
1 jam yang lalu
Bayi Harimau Sumatra...
Bayi Harimau Sumatra Banun Kinantan Jadi Penghuni Baru Bukittinggi Zoo
1 jam yang lalu
Polres Pelabuhan Tanjung...
Polres Pelabuhan Tanjung Priok dan Polda Berjibaku Atasi Macet Akibat Lonjakan Truk Peti Kemas
1 jam yang lalu
Korban Longsor di Subang...
Korban Longsor di Subang Ditemukan Tewas setelah 6 Hari Pencarian
2 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved