Polisi sita bom Tupperware

Senin, 22 Oktober 2012 - 12:10 WIB
Polisi sita bom Tupperware
Polisi sita bom Tupperware
A A A
Sindonews.com - Mabes Polri berhasil menyita barang bukti dari peristiwa bom yang meledak di Pos Polisi Lalu Lintas (Polantas) Poso, Sulawesi Tengah, yang menyebabkan tiga korban luka.

Dari Tempat Kejadian Perkara (TKP) ditemukan bom Tupperware dengan switching yang berasal dari handphone.

"Disita bom Tupperware dengan switching menggunakan handphone Samsung," ungkap Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Mabes Polri Brigjen Boy Rafli Amar, melalui pesan singkatnya, Senin (22/10/2012).

Hingga saat ini, kata dia, polisi pun telah mengambil sejumlah tindakan. Seperti membawa korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Poso.

Polisi pun telah melakukan olah TKP dengan melibatkan Tim Unit Penjinak Bom (Jibom), Indonesia Automatic Fingerprints Identification System (Inafis), dan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor). Serta melakukan penyelidikan terhadap pelakunya.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah ledakan terjadi di Pos Polantas dekat Bundaran Smaker, Jalan Tanjung Bulu, Poso, Sulawesi Tengah.

Ledakan bom itu melukai seorang anggota polisi Satuan Lalu Lintas Polres Poso Briptu Rusliadi, dan petugas keamanan BRI Muhammad Akbar yang kebetulan saat itu berada di lokasi.

Ledakan itu juga mengakibatkan kerusakan cukup parah pada Pos Polantas itu.

Teror bom tersebut merupakan kedua kalinya di Poso selama Oktober 2012. Sebelumnya, ledakan terjadi di sebuah rumah warga di Lorong Serbaguna, Kelurahan Kawua, Kecamatan Poso Kota Selatan.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4484 seconds (0.1#10.140)