Keluarga korban KM Putri Ayu adu jotos dengan polisi

Kamis, 21 Juni 2012 - 12:44 WIB
Keluarga korban KM Putri Ayu adu jotos dengan polisi
Keluarga korban KM Putri Ayu adu jotos dengan polisi
A A A
Sindonews.com - Kesal lantaran korban Kapal Motor (KM) Putri Ayu sudah lima hari belum ditemukan Tim Search and Rescue (Tim SAR), keluarga korban menggelar aksi di Kantor Gubernur Maluku.

Puluhan keluarga korban tenggelamnya KM Putri Ayu, Kamis siang (21/6/2012), mendatangi kantor Gubernur Maluku. Puluhan keluarga korban ini datang dengan membawa sejumlah poster serta spanduk menuntut pemerintah serta Tim SAR serius mencari para korban.

"Hingga kini, satu pun korban belum ditemukan oleh Tim SAR," ujar para keluarga korban saat berunjuk rasa di depan kantor Gubernur Maluku.

Para keluarga menilai, pemerintah dan Tim SAR tidak serius dalam melakukan pencarian korban yang hilang di perairan Seram.

Lantaran tidak ditemui satu pun pejabat Provinsi Maluku, pengunjuk rasa pun merasa kesal. Keluarga korban terlihat baku hantam dengan polisi yang melakukan pengamanan. Dalam insiden ini polisi menangkap sejumlah keluarga korban ke Mapolres Ambon.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8623 seconds (0.1#10.140)