Dua tewas di Tol Cipularang

Kamis, 15 Maret 2012 - 08:19 WIB
Dua tewas di Tol Cipularang
Dua tewas di Tol Cipularang
A A A
Sindonews.com – Peristiwa kecelakaan lalu lintas di Jalan Tol Cipularang kembali terjadi. Kemarin, truk bermuatan mangga menabrak truk pasir. Dua orang tewas dalam kejadian itu.

Kapolres Purwakarta AKBP Bahtiar Ujang Purnama menuturkan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Saat itu truk Colt Diesel bernomor polisi B 9057 TX yang dikemudikan Bambang Irawan, 41 yang didampingi Lukman,20 melaju cukup kencang dari Bandung menuju Jakarta.

Ketika sampai di di Km 80 Jalur A (arah ke Jakarta),Desa Maracang,Kecamatan Babakan Cikao, Kabupaten Purwakarta, truk bermuatan manggis ini mendadak oleng dan menabrak bagian belakang truk pasir Nopol B 9784 HH yang dikemudikan Jaenal yang melaju lamban di lajur kiri.

Benturan yang keras menyebabkan kerusakan parah pada bagian depan kendaraan korban. Bahkan, benturan yang terjadi mengakibatkan kedua korban tewas di TKP dalam kondisi terjepit. Akibatnya, Bambang yang merupakan warga Jalan Tanah 100 RT 02/03 Sudi Mara Tenggerang dan Lukman, 20,warga Kampung Panjur Panjang, Kecamatan Rancaekek,Kabupaten Bandung,tewas dengan kondisi menenaskan, yakni tubuhnya tergencet di antara dua badan kendaraan yang saling beradu.

Petugas dari Patroli Jalan Raya (PJR) Induk Cipularang dan Jasa Marga sempat kesulitan mengeluarkan tubuh korban. Setelah berjuang hampir 30 menit, akhirnya jenazah korban berhasil dikeluarkan yang kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Efarina Etaham Purwakarta. “Kecelakaan yang terjadi di ruas Tol Cipularang untuk yang kesekian kalinya ini diduga akibat kurang antisipasinya korban.

Begitu melihat kendaraan di depannya,maka tak dapat menghindari. Intinya banyak faktor yang menyebabkan terjadinya kecelakaan, salah satu penyebabnya kelalaian manusia. Selain menimbulkan korban jiwa, kecelakaan ini mengakibatkan kerugian materi sebesar Rp10 juta,” tutur Bahtiar.

Pihaknya pun tak bosan-bosan mempringatkan para pengemudi, khususnya yang melintas di Tol Cipularang untuk selalu mematuhi rambu-rambu lalulintas. Begitu pula ketika kondisi mengantuk sebaiknya mencari rest area untuk beristirahat. Seperti diketahui, kecelakaan sering terjadi di Cipularang, Pada 5 Maret 2012 lalu,kecelakaan dialami mobil boks ini memakan korban satu tewas dan empat orang lainnya luka-lukal. (wbs)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6059 seconds (0.1#10.140)