Jelang Pemilukada KBB, Golkar gandeng PKB

Senin, 20 Februari 2012 - 17:34 WIB
Jelang Pemilukada KBB, Golkar gandeng PKB
Jelang Pemilukada KBB, Golkar gandeng PKB
A A A
Sindonews.com - Partai Golkar Kabupaten Bandung Barat (KBB) menjalin koalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk menghadapi Pemilukada KBB yang akan dilaksanakan pada 24 Februari 2013.

Kesepakatan koalisi ini dilakukan antara Ketua DPD Partai Golkar KBB Ernawan Natasaputra dengan Ketua DPC PKB KBB Asep Hilyatul Arifin di kantor Partai Golkar, yang dihadiri oleh tokoh agama, anggota Fraksi Golkar DPRD KBB, dan lainnya, Senin (20/2/2012).

Asep Hilyatul mengatakan, proses koalisi ini sudah jelas karena baik PKB maupun Golkar memiliki pandangan yang sama. Yaitu, ingin membawa perubahan KBB ke arah yang lebih baik lagi. Semua pihak sudah saling berkomitmen dan akan menjadikan koalisi ini sebagai koalisi pemenangan pada Pemilukada KBB nanti.

"Kami sama-sama ingin melihat KBB lebih baik, karena itu bangunan koalisi ini dijalin. Sedangkan terkait figur calon yang akan dimajukan, kami tidak ingin mengusung figur yang tidak populer," ucap Asep sambil merujuk kepada kepopuleran Erni Rusyani Ernawan.

Ketua DPD Golkar KBB Ernawan Natasaputra merespons dengan baik upaya jalinan koalisi dan silaturahmi yang dibangun oleh PKB. Ini tidak lain karena Golkar dan PKB memiliki kesamaan keinginan untuk memajukan Bandung Barat. Yang terpenting lanjut Ernawan, koalisi yang dibangun harus saling menguntungkan dan langgeng.

Bukan koalisi sesaat pada saat berjuang menjadi pemenang, tapi ketika sudah menang ditinggalkan. Karena esensi dari sebuah kerja sama koalisi bukanlah semata-mata sekadar menang, lalu selesai. Tapi setelah berjuang dan menang, harus juga melangkah bersama-sama tidak saling meninggalkan apalagi sampai terpecah.

"Komitmen Partai Golkar tidak akan pernah meninggalkan partai koalisi. Jangan sampai terjadi pecah kongsi dan perselisihan karena masyarakat yang akan dirugikan," kata Ernawan.

Terkait figur yang akan dimunculkan dari Partai Golkar, Ernawan yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Bandung Barat belum bisa memutuskan. Pasalnya, ada aturan main dan mekanisme di dalam partainya dalam memutuskan ketika memunculkan figur untuk maju dalam pemenangan pemilukada.

Saat ini, figur Erni Rusyani Ernawan adalah sosok paling dikenal oleh masyarakat KBB diluar nama incumbent Bupati Abubakar dan Wakil Bupati Ernawan Natasaputra.

Hal itu berdasarkan dari hasil pooling pada Rapat Kerja Cabang DPC PKB KBB yang mana nama Ketua Dewan Pakar Muslimat NU Jabar Erni Rusyani Ernawan menempati urutan pertama sebagai figur terpopuler calon bupati non incumbent.

Pooling juga dilakukan terhadap figur wakil bupati. Mereka yang muncul di antaranya Ketua DPC PKB Asep Hilyatul, Ketua DPC PPP KBB Uya Mulyana, dan Ketua DPC PBB Agus Ishak.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4842 seconds (0.1#10.140)