Warga Bola Mallimpong butuh listrik
A
A
A
Sindonews.com - Warga Ujung Baru, Bola Mallimpong Kelurahan Sitampae, Kecamatan Tempe, mengaku sangat membutuhkan listrik.
Ironisnya, kampung ini berada sangat dekat dengan ibu kota Kabupaten Wajo serta PLTG Sengkang, namun hingga kini seratusan KK di daerah tersebut belum menikmati listrik. "Kami sangat membutuhkan listrik. Ini satu-satunya daerah di Kecamatan Tempe yang tidak tersentuh listrik," kata salah seroang warga, Mustafa, Selasa (10/1/2012).
Bahkan, saking inginnya mendapatkan penerangan listrik, Mustafa dengan 8 orang warga lainnya, terbujuk oleh iming-iming salah satu oknum untuk memasang instalasi listrik di rumahnya. "Kami baru sadar satu tahun setelah pemasangan, aliran listrik tak kunjung datang. Padahal kami sudah membayar satu juta," tutur Mustafa.
Bendahara Gapoktan Lemo-Lemoe Kelurahan Sitampae, H Hardin menambahkan, yang menjadi kekhawatiran warga selain kebutuhan listrik untuk penerangan adalah gelapnya jalan sepanjang 2 km yang menghubungkan Kelurahan Atakkae dengan Keluarahan Sitampae.
"Jalan ini merupakan jalan alternatif, apabila ada keramaian di rumah adat Atakkae, jalanan ini selalu ramai. Karena jalan yang gelap tanpa penerangan maka sesuatu yang tidak diinginkan bisa saja terjadi," katanya.
Wakil Bupati Waho Amran Mahmud mengatakan, hal tersebut yang selalu diperjuangkan. Pihaknya mengaku kebutuhan listrik masyarakat Wajo sering diutarakan di setiap forum provinsi maupuin pusat.
"Contoh konkret seperi inilah yang dihadapi masyarakat kita sebagai bentuk ketidak adilan. Kami penyuplai listrik sementara masyarakat kita masih banyak yang menikmati listrik," katanya.
Dia bahkan mengungkapkan pada pertemuan dengan BP Migas pada tahun 2009 lalu tentang pengelolaan sumur gas baru, dirinya tidak mau menandatangani notulen rapat bila tidak ditambah satu point persetujuan.
"Ya, jika mau dikelola potensi gas yang baru (sumur gas baru) harus terpenuhi dulu kelistrikan di wilayah Wajo," tandasnya.
Ironisnya, kampung ini berada sangat dekat dengan ibu kota Kabupaten Wajo serta PLTG Sengkang, namun hingga kini seratusan KK di daerah tersebut belum menikmati listrik. "Kami sangat membutuhkan listrik. Ini satu-satunya daerah di Kecamatan Tempe yang tidak tersentuh listrik," kata salah seroang warga, Mustafa, Selasa (10/1/2012).
Bahkan, saking inginnya mendapatkan penerangan listrik, Mustafa dengan 8 orang warga lainnya, terbujuk oleh iming-iming salah satu oknum untuk memasang instalasi listrik di rumahnya. "Kami baru sadar satu tahun setelah pemasangan, aliran listrik tak kunjung datang. Padahal kami sudah membayar satu juta," tutur Mustafa.
Bendahara Gapoktan Lemo-Lemoe Kelurahan Sitampae, H Hardin menambahkan, yang menjadi kekhawatiran warga selain kebutuhan listrik untuk penerangan adalah gelapnya jalan sepanjang 2 km yang menghubungkan Kelurahan Atakkae dengan Keluarahan Sitampae.
"Jalan ini merupakan jalan alternatif, apabila ada keramaian di rumah adat Atakkae, jalanan ini selalu ramai. Karena jalan yang gelap tanpa penerangan maka sesuatu yang tidak diinginkan bisa saja terjadi," katanya.
Wakil Bupati Waho Amran Mahmud mengatakan, hal tersebut yang selalu diperjuangkan. Pihaknya mengaku kebutuhan listrik masyarakat Wajo sering diutarakan di setiap forum provinsi maupuin pusat.
"Contoh konkret seperi inilah yang dihadapi masyarakat kita sebagai bentuk ketidak adilan. Kami penyuplai listrik sementara masyarakat kita masih banyak yang menikmati listrik," katanya.
Dia bahkan mengungkapkan pada pertemuan dengan BP Migas pada tahun 2009 lalu tentang pengelolaan sumur gas baru, dirinya tidak mau menandatangani notulen rapat bila tidak ditambah satu point persetujuan.
"Ya, jika mau dikelola potensi gas yang baru (sumur gas baru) harus terpenuhi dulu kelistrikan di wilayah Wajo," tandasnya.
()