Sohibul Iman Resmikan Posko Mudik PKS di Jalur Nagreg

Senin, 11 Juni 2018 - 17:29 WIB
Sohibul Iman Resmikan Posko Mudik PKS di Jalur Nagreg
Sohibul Iman Resmikan Posko Mudik PKS di Jalur Nagreg
A A A
JAWA BARAT - Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman meresmikan Pos Komando (Posko) Mudik Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Jalan Raya Nagreg, Kabupaten Bandung, Senin (11/6/2018).

Dalam kesempatan itu, Sohibul menegaskan, pemerintah wajib menyediakan sarana yang nyaman bagi pemudik. Sebab, kata Sobibul, mudik bagi masyarakat Indonesia memiliki dimensi spiritual. "Pemerintah berkewajiban menyediakan sarana mudik yang nyaman supaya perjalanan mudik jadi optimal," tegas Sohibul.

Menurut Sohibul, jangan sampai karena kurang nyamannya perjalanan mudik yang disebabkan ketidaksiapan pemerintah, suasana spiritual yang melekat pada setiap pemudik menjadi rusak.

"Kalau mudik peristiwa spiritual, tentu kita ingin berjalan dengan baik. Jangan sampai karena kemacetan, jadi lelah dan menggangu mental spiritual, sehingga malah tidak nyaman, yang muncul nanti amarah," papar Sohibul.

Sohibul menilai, hingga kini, pemerintah belum berhasil membuat pemudik nyaman dengan segala fasilitas dan pengaturannya. Oleh karenanya, kata Sohibul, PKS sebagai bagian dari masyarakat ingin bersama pemerintah meringankan beban pemudik dengan mendirikan Posko Mudik.

"Posko Mudik di Jabar ini sudah tahun ke-12, sehingga kita ingin optimalkan pelayanan agar dimensi spiritual para pemudik tidak hilang karena gangguan-gangguan di jalan," jelasnya.

Dia menyebutkan, tahun ini, PKS mendirikan lebih dari 100 Posko Mudik, baik yang statis maupun mobile. Dari jumlah tersebut, 70 persen Posko Mudik PKS berada di Pulau Jawa dan sisanya di jalur mudik luar Pulau Jawa. "Kita targetkan tahun-tahun berikutnya jumlahnya lebih besar dengan fasilitas yang terus diperbaiki," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6527 seconds (0.1#10.140)