DPP Gerkindo Bedah Gereja Baptis Iman di Kubu Raya Kalbar

Kamis, 24 Mei 2018 - 22:20 WIB
DPP Gerkindo Bedah Gereja...
DPP Gerkindo Bedah Gereja Baptis Iman di Kubu Raya Kalbar
A A A
KUBU RAYA - Gerakan Kasih Indonesia (Gerkindo), yang merupakan sayap Partai Perindo, Kamis (24/5/2018), melakukan program bedah di Gereja Baptis Iman, yang berada di Kompleks Pondok Indah Lestari, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat. Program bedah gereja yang dilakukan ini merupakan proyek percontohan dari salah satu program DPP Gerakan Kasih Indonesia, khususnya dalam bidang keagamaan yang dilakukan selama ini.

Gereja Baptis Iman ini telah dibangun sejak 18 tahun silam. Namun karena keterbatasan dana, maka pembangunan gereja yang dapat menampung 250 orang jemaat itu, akhirnya terbengkalai.

Namun, dengan program Bedah Gereja yang dilakukan DPP Gerakan Kasih Indonesia, akhirnya pembangunan Gereja Baptis Iman dapat dilanjutkan pembangunannya.

Menurut Ketua DPP Gerakan Kasih Indonesia, Efraim Yerry Tawalujan, Gerkindo yang merupakan sayap Partai Perindo, melalui program bedah Gereja ini diharapkan dapat mewujudkan Indonesia Sejahtera melalui bidang keagamaan.

"Apa yang dilakukan di salah satu gereja di Kabupaten Kubu Raya, diharapkan dapat membantu rumah ibadah, khususnya Gereja yang ada di Indonesia yang selama ini terbengkalai pembangunannya," ungkap Efraim.

Kalimantan Barat sebagai proyek percontohan dari program bedah Gereja ini kedepan diharapkan akan lebih banyak lagi Gereja - Gereja yang dibantu melalui program kemitraan.

Sementara Ketua DPW Gerakan Kasih Indonesia Kalimantan Baray, Vikky mengucapkan terima kasih kepada DPP Gerakan Kasih Indonesia yang sudah merealisasikan program bedah Gereja.

"Diharapkan, hal ini dapat menjadi motivasi Gerkindo Kalbar untuk terus berjuang dalam program serupa," katanya.

Hal senada diungkapkan Pendeta Jhonly Rosang, selaku Pimpinan Gereja Baptis Iman juga mengucapkan terima kasih kepada Gerakan Kasih Indonesia, yang sudah membantu penyelesaian Gereja Baptis Iman.

"Ini merupakan hal yang sangat luar biasa, dimana pembangunan Gereja Baptis Iman ini sempat terbengkalai," tuturnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8945 seconds (0.1#10.140)