Nisha Anggraeny, Mengajak Muslimah Berhijab

Senin, 22 Mei 2017 - 08:45 WIB
Nisha Anggraeny, Mengajak...
Nisha Anggraeny, Mengajak Muslimah Berhijab
A A A
MAGELANG - Mengajak orang lain untuk memakai hijab. Itulah yang kini sedang giat dilakukan Nisha Anggraeny, mahasiswi Fakultas Teknologi Mineral UPN Yogyakarta.

Wanita kelahiran Jayapura 10 Mei 1996 tersebut mengatakan, setelah lulus dari SMAN 2 Jayapura dan melanjutkan pendidikan di UPN Yogyakarta, dia mantap memakai hijab. Hal tersebut dilakukan dengan penuh kesadaran sendiri dan berpikir karena telah dewasa.

"Saya sudah bukan anak-anak lagi, sudah dewasa. Memakai hijab menjadi kewajiban," kata gadis dengan tinggi badan 170 sentimeter itu.

Pada pertengahan bulan April lalu, Nisha dinobatkan sebagai The Best Hijab Ambassador 2017 yang berlangsung di Atrium Artos Mall Magelang. Awalnya, ia memperoleh informasi adanya pemilihan putri hijab tersebut dari temannya. Karena telah memakai hijab tersebut, dia memberanikan diri untuk mengikutinya. Pemilihan putri hijab tersebut, kali pertama diikutinya dan langsung menjadi juara.

"Saya harus mengikuti seleksi yang ketat hingga akhirnya masuk dalam delapan besar," ujar gadis berbintang Taurus yang dalam malam grand final tersebut terpilih menjadi juara.

Kini, Nisha kerap menggungah fotonya yang memakai hijab di akun Instagram miliknya. "Setelah ini, saya memiliki tanggung jawab untuk mengajak atau menyadarkan untuk orang lain memakai hijab. Dengan mengunggah di IG tersebut, orang akan menanggapinya. Ini salah satu bentuk ajakan yang saya lakukan," kata anak kedua dari dua bersaudara tersebut.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8817 seconds (0.1#10.140)