Arya Permana Bocah Obesitas Ingin Jadi Masinis
A
A
A
BANDUNG - Arya Permana (10) bocah obesitas asal Karawang, bercita-cita ingin jadi masinis. Apa sebenarnya yang membuat bocah berbobot di atas 180 kilogram itu ingin menjadi masinis, Ade Somantri (40) orangtua Arya, menyatakan anaknya tidak pernah dibawa naik kereta api.
Sehingga ketertarikan Arya pada kereta api cukup tinggi sehingga dia ingin menjadi masinis saat dewasa nanti.
"Enggak pernah naik kereta. Tapi di usia sekira lima tahun dia pernah nonton tayangan televisi yang ada kereta apinya. Dari situ dia tertarik ingin jadi masinis," kata Ade, Rabu (20/7/2016).
Sebagai orangtua, dia pun membebaskan Arya untuk memilih cita-citanya. Dia siap mendukung segala hal agar Arya menjadi masinis sesuai keinginannya.
"Jadi apa saja didukung sama kita sebagai orangtua. Cita-cita itu juga dia yang mau," ungkapnya.
Kepala Seksi Kurikulum dan Kesiswaan Dinas Pendidikan Jawa Barat Ester Miori menyatakan dukungannya agar Arya menjadi masinis. Itu alasan kenapa pihaknya berusaha agar Arya mendapat haknya dalam dunia pendidikan.
Meski Arya memiliki bobot tubuh yang menyulitkannya pergi ke sekolah, pihaknya memiliki solusi yaitu dengan cara mengajar Arya di rumahnya.
"Kita juga ingin menggiring, berkontribusi untuk mewujudkan cita-citanya. Karena ketika ditanya cita-citanya, dia mengatakan ingin jadi masinis," ucap Ester.
Sehingga ketertarikan Arya pada kereta api cukup tinggi sehingga dia ingin menjadi masinis saat dewasa nanti.
"Enggak pernah naik kereta. Tapi di usia sekira lima tahun dia pernah nonton tayangan televisi yang ada kereta apinya. Dari situ dia tertarik ingin jadi masinis," kata Ade, Rabu (20/7/2016).
Sebagai orangtua, dia pun membebaskan Arya untuk memilih cita-citanya. Dia siap mendukung segala hal agar Arya menjadi masinis sesuai keinginannya.
"Jadi apa saja didukung sama kita sebagai orangtua. Cita-cita itu juga dia yang mau," ungkapnya.
Kepala Seksi Kurikulum dan Kesiswaan Dinas Pendidikan Jawa Barat Ester Miori menyatakan dukungannya agar Arya menjadi masinis. Itu alasan kenapa pihaknya berusaha agar Arya mendapat haknya dalam dunia pendidikan.
Meski Arya memiliki bobot tubuh yang menyulitkannya pergi ke sekolah, pihaknya memiliki solusi yaitu dengan cara mengajar Arya di rumahnya.
"Kita juga ingin menggiring, berkontribusi untuk mewujudkan cita-citanya. Karena ketika ditanya cita-citanya, dia mengatakan ingin jadi masinis," ucap Ester.
(sms)