Bus Angkut Pemudik Terguling di Tikungan Maut

Rabu, 08 Juli 2015 - 14:42 WIB
Bus Angkut Pemudik Terguling di Tikungan Maut
Bus Angkut Pemudik Terguling di Tikungan Maut
A A A
KEFAMENANU - Bus bermuatan 11 orang terguling di tikungan maut Desa Bijeli, Kecamatan Noemuti, Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur, Rabu (8/7/2015).

Bus Cahaya Baru dengan nomor polisi DH 7287 LA yang dikemudikan oleh Habel Benu (50), pada pukul 03.00 bertolak dari Kota Kupang bersama pemudik menuju ibukota Kabupaten Timor Tengah Utara, Kota Kefamenanu.

"Diduga sopir tidak bisa kendalikan laju kendaraan hingga menabrak tembok pembatas jembatan dan akhirnya terguling," terang Kapolsek Noemuti Ipda I Made Wijana Santa, Rabu (8/7/2015).

Seusai kejadian itu, kata Wijana, anggota Polsek Noemuti langsung membantu para korban untuk dievakuasi menuju RSUD Kefamenanu. Kendaraan yang rusak masih berada di Kantor Polsek Noemuti.

"Ada tiga yang luka berat, sedangkan lainnya luka ringan sudah melanjutkan perjalanan," tambahnya.

Pantauan di RSUD Kefamenanu, seorang penumpang yang mengalami patah tangan atas nama Yunus Asbanu (36) masih dirawat. Demikian juga sopir nahas, Habel Benu masih berada dalam ruang ICU. Sedangkan kondektur sudah dirujuk ke RSUD Atambua Kabupaten Belu karena kondisinya kritis.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6176 seconds (0.1#10.140)