KJRI di Jeddah Jamin Jamaah Umrah Indonesia Lancar Beribadah

Sabtu, 29 Februari 2020 - 14:39 WIB
KJRI di Jeddah Jamin Jamaah Umrah Indonesia  Lancar Beribadah
Jamaah mengggunakan masker pernapasan di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi, Kamis (27/2/2020). FOTO/REUTERS/Ganoo Essa
A A A
JAKARTA - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Jeddah, Arab Saudi memastikan jamaah umrah asal Indonesia yang telah tiba di Tanah Suci pada Kamis (27/2/2020) hingga tengah malam bisa menjalankan ibadah dengan baik. Tidak ada satu pun jamaah yang dipulangkan lantaran positif virus corona.

"Jamaah umrah, baik yang melalui Bandara King Abdul Aziz Jeddah maupun Bandara Prince Muhammad bin Abdul Aziz, Madinah, langsung dapat menjalankan ibadah umrah sesuai rencana," kata Konjen RI di Jeddah, Eko Hartono dalam siaran persnya kepada SINDOnews, Jumat (28/2/2020).

Menurutnya, sesuai dengan edaran GACA (General Authority of Civil Aviation) tertanggal 27 Februari 2020, WNI yang memegang izin tinggal dan masih berlaku akan tetap diizinkan masuk ke Arab Saudi. Namun mereka akan tetap melalui pemeriksaan kesehatan setibanya di Bandara Arab Saudi sebagai antisipasi penyebaran virus corona jenis baru, Covid-19.

Konjen membantah kabar yang menyebutkan masa penangguhan akses masuk warga negara asing ke wilayah Arab Saudi akan berlangsung selama 14 hari. Hingga saat ini belum ada keputusan resmi apapun yang dikeluarkan oleh Kerajaan Arab Saudi hal tersebut.

"Hingga pers rilis ini dibuat pukul 10.30 WAS (Waktu Arab Saudi), belum ada keputusan apapun terkait rencana pencabutan status penangguhan tersebut," kata Eko.

Konjen mengimbau kepada seluruh jamaah umrah Indonesia yang tengah menjalan ibadah agar tetap tenang. Jika mendengar isu yang meragukan, maka bisa mengeceknya langsung melalui perwakilan RI di Arab Saudi. "Jangan lupa untuk menjaga kesehatan fisik selama melaksanakan ibadah umrah," katanya.

KJRI berjanji akan berkoodinasi dengan pihak terkait untuk memastikan jamaah umrah WNI agar di Arab Saudi bisa menjalankan ibadah dengan baik. "Untuk informasi bisa menghubungi hotline KJRI Jeddah di nomor +966503609667," kata Konjen.
(don)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.6762 seconds (0.1#10.140)