'Ledakan' Anfield! Paksa Barcelona Pulang dengan Menangis

Rabu, 08 Mei 2019 - 06:12 WIB
Ledakan Anfield! Paksa Barcelona Pulang dengan Menangis
Keajaiban terjadi di Anfield. Liverpool melangkah ke final Liga Champions 2018/2019 setelah menyingkinkan Barcelona. Foto/Reuters
A A A
LIVERPOOL - Anfield memberikan 'ledakan' hebat di leg kedua semifinal Liga Champions 2018/2019. Liverpool mampu memaksa Barcelona pulang dengan menangis, Rabu (8/5/2019).

The Reds membuat keajaiban dengan mencetak empat gol (4-0) tanpa balas, untuk membalikkan keadaan setelah tertinggal 0-3 di leg pertama. Liverpool unggul agregat 4-3.

Liverpool tampil dominan di Anfield. Pasukan Juergen Klopp unggul 1-0 di babak pertama dan menambah tiga gol di babak kedua. Divock Origi dan pemain pennganti Georginio Wijnaldum menjadi pahlawan kemenangan Liverpool.

Origi memecah kebuntuan di babak pertama atau menit ketujuh. Bermula Jordi Alba yang menyapu bola, namun justru jatuh ke kaki Henderson yang melepaskan tembakan keras dengan kaki kirinya namun berhasil di halau Ter Stegen. Namun, bola muntah berhasil dimaksimalkan Origi menjadi gol.

Wijnaldum menambah dua gol pada babak kedua atau menit ke-54 dan 56. Wijnaldum menjadi pemain pengganti pertama yang mencetak dua gol dalam pertandingan Liga Champions untuk Liverpool sejak Ryan Babel melawan Besiktas pada 2007. Dia juga pemain pengganti pertama yang mencetak dua gol melawan Barcelona di kompetisi ini.

Origi menjadi penentu kemenangan Liverpool lewat golnya di menit ke-79. Bermula sepak pojok Trent Alexander-Arnold yang melakukan gerakan tipuan dan melepaskan tembakan tepat ke depan gawang Barcelona yang langsung disambar Origi.

Ini final Piala Eropa atau Liga Champions kesembilan Liverpool. Hanya Real Madrid (16), Milan (11) dan Bayern Muenchen (10) yang lebih banyak tampil.

Di final yang digelar Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Liverpool akan berjumpa pemenang semifinal lainnya yang digelar Rabu antara Ajax Amsterdam versus Tottenham Hotspur. Tim Belanda memimpin 1-0 dari leg pertama di London.

Susunan pemain

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Robertson (Georginio Wijnaldum 46), Van Dijk, Matip, Alexander-Arnold; Milner, Fabinho, Henderson; Origi, Mane, Shaqiri.
Cadangan: Mignolet, Wijnaldum, Lovren, Gomez, Sturridge, Brewster, Woodburn
Pelatih: Jurgen Klopp.

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Jordi Alba, Lenglet, Pique, S. Roberto; Sergio Busquets, Ivan Rakitic, Aturo Vidal (Arthur 75); Coutinho (Nelson Semedo 60), Messi, Suarez.
Cadangan: Arthur, Samuel Umtiti, Jasper Cillessen, Malcom, Thomas Vermaelen, Nelson Semedo, Carles Alena
Pelatih: Ernesto Valverde.

(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.5228 seconds (0.1#10.140)