Resep dan Cara Membuat Sayur Asam Kuning Krai yang Nikmat

Sabtu, 23 Maret 2019 - 13:06 WIB
Resep dan Cara Membuat Sayur Asam Kuning Krai yang Nikmat
Sayur asam kuning krai bisa menjadi menu santap siang yang nikmat. FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Sayur asam kuning krai bisa menjadi menu santap siang yang nikmat. Makanan ini mirip sayur asam, hanya dilengkapi krai dan kangkung di dalamnya.

Sayur Asam Kuning Krai akan semakin nikmat, jika disantap bersama pelengkap, seperti sambal. Tertarik mencobanya? Berikut resep mengolah Sayur Asam Kuning Krai seperti dikutip akun Instagram @rasasayange.

Bahan 1:
1200 ml air
100 g asam muda, dikerik dan dimemarkan
2 lembar daun salam
2 ½ sdm gula pasir
2 sdt garam
¼ sdt Desaku Kunyit Bubuk
5 cm lengkuas, belah dan memarkan
2 buah cabe merah, belah dan dibuang biji

Bahan 2:
3 siung bawang putih, iris kasar
6 buah bawang merah, iris kasar

Bahan 3:
100 g kacang panjang, potong 3 cm
100 g labu siam, potong serasi
1 buah krai, potong serasi
75 g taoge kedelai
100 g kangkung

Cara membuat:
Rebus air. Masukkan asam, daun salam, bawang merah dan bawang putih. Aduk rata. Masukkan kacang panjang dan labu siam, masak hingga harum. Masukkan gula pasir, dan garam. Aduk hingga gula pasir dan garam larut.

Masukkan Desaku kunyit bubuk, dan lengkuas. Aduk rata. Masukkan cabe merah, krai, dan taoge, masak hingga mendidih dan matang. Masukkan kangkung dan aduk sesaat. Angkat, hidangkan selagi panas. Sayur asam kuning krai siap dihidangkan.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2289 seconds (0.1#10.140)