Terpilih Ketum PAN, Zulhas Mengaku Didoakan Mumtaz Rais

Selasa, 11 Februari 2020 - 22:31 WIB
Terpilih Ketum PAN, Zulhas Mengaku Didoakan Mumtaz Rais
Mantan Ketua Umum PAN Hatta Rajasa (paling kiri) bersama Zulkifli Hasan dan para tokoh PAN saat menghadiri pembukaan kongres di Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin (10/2/2020). Foto/SINDOnews/Eko Purwanto
A A A
KENDARI - Zulkifli Hasan terpilih lagi menjadi Ketua Umum PAN dalam Kongres V PAN di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). Pria yang biasa disapa Zulhas itu mengaku kemenangan ini adalah kemenangan PAN.

"Kita melalui hari yang panjang. Saudara tentu ini kemenangan PAN, apalah Zulhas seorang diri tentu tidak akan dapat berbuat apa-apa tapi ini perjuangan temen-temen, senior-senior, saudara-saudara. Mas Tris (Soetrisno Bachir), Pak Hatta, Asman Abnur, Dradjad, Tjatur, semua saja,” kata Zulhas dalam sambutan kemenangannya di Hotel Claro, Kendari, Sultra.

Zulhas menyebut istri dan putra putrinya selalu mendukungnya termasuk sang mantu Mumtaz Rais yang mendoakannya siang malam. Mumtaz Rais adalah putra pendiri PAN Amien Rais.

“Tentu istri saya tercinta, karena dia saya kuat menghadapi drama seberat apa pun. Putra-putri saya ada Zita yang kemarin tidak tidur sama sekali tentunya mantu saya siang malam berdoa Mumtaz Rais, saya tanya apakah saya maju atau tidak, Mumtaz bilang Bi, maju tapi syaratnya harus menang,” sambung Zulhas.

Dalam kesempatam itu Zulhas juga langsung menunjuk Ketua Umum DPP PAN periode 2010-2015 Hatta Rajasa sebagai Ketua Majelis Penasihat Partai (MPP) PAN.

Zulhas menyampaikan terpilihnya sebagai ketua umum PAN yang kedua kalinya berkat pendiri PAN, mentor PAN sekaligus tokoh reformasi, Amien Rais.
Amien menyampaikan dalam pertarungan ini kadang seperti "smackdown" dan kadang menimbulkan sedikit luka. “Tetapi, setelah itu mari kita bersatu kembali, kita bersama-sama membangun partai yang kita cintai,” ajaknya.

“Kemenangan ini kemenangan saudara-saudara, kemenangan DPD-DPD, DPW-DPW. Mas Tris, Pak Hatta, saudara-saudara kawal saya sebagaimana janji saya mengabdikan diri saya 5 tahun,” sambung Zulhas.

Selain itu, Wakil Ketua MPR ini juga meminta agar Hatta Rajasa menjadi Ketua MPP PAN. Zulhas juga menanyakan kesediaan seluruh peserta yang hadir.
“Saya minta Pak Hatta jadi Ketua MPP saudara-saudara setuju tidak?,” tanyanya.

Kemudian seluruh peserta menjawab setuju. Lalu Zulhas meminta Anggota Steering Committee (SC/Panitia Pengarah) Kongres selalu Pimpinan Sidang Totok Daryanto untuk mengetuk palu tanda pengesahan. “Ketok Pak Totok,” pinta Zulhas.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4386 seconds (0.1#10.140)