Singapura Bantah Rumor Wafatnya Lee Kuan Yew

Jum'at, 27 Februari 2015 - 00:17 WIB
Singapura Bantah Rumor Wafatnya Lee Kuan Yew
Singapura Bantah Rumor Wafatnya Lee Kuan Yew
A A A
SINGAPURA - Kantor Perdana Menteri Singapura mengeluarkan bantahan terhadap rumor wafatnya Perdana Menteri pertama Singapura, Lee Kuan Yew (91). Sebelumnya sempat beredar rumor di media sosial, kalau pria yang menduduki kursi PM Singapura selama 31 tahun itu telah wafat.

“Para dokternya telah memulai memberinya antibiotik dan terus memantau perkembangannya dengan cermat,” sebut pernyataan kantor Perdana Menteri Singapura, Kamis (26/2), seperti dikutip dari Reuters.

Menurut pernyataan itu, saat ini Lee Kuan Yew masih berada di unit perawatan intensif. Ia dirawat di Singapore General Hospital sejak September tahun lalu karena menderita pneumonia berat.

Meski kondisi kesehatannya memburuk, figur yang menjabat sebagai PM Singapura pada periode 1959-1990 itu tetap dianggap sebagai sosok berpengaruh dalam pemerintahan Singapura yang saat ini dipimpin oleh putra sulungnya, PM Lee Hsien Loong.

Bantahan soal kabar wafatnya Lee Kuan Yew juga datang dari Menteri Tenaga Kerja Singapura Tan Chuan Jin. “Desas-desus yang beredar bahwa mantan Perdana Menteri Singapura Lee Kuan Yew telah meninggal tidak benar,” tegas Jin.

“Banyak dari Anda telah mengirim pesan untuk bertanya tentang kondisi Lee. Teruslah berdoa untuk kesembuhannya," lanjut Jin lewat akun Facebooknya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4006 seconds (0.1#10.140)