Pembunuhan di Golden Sky Diduga karena Cemburu

Jum'at, 20 Februari 2015 - 01:07 WIB
Pembunuhan di Golden Sky Diduga karena Cemburu
Pembunuhan di Golden Sky Diduga karena Cemburu
A A A
JAKARTA - Motif pembunuhan terhadap Amanda Fransiska Santhosa (19) yang dilakukan Toni Rusli (37) diduga kuat dilatarbelakangi cemburu tersangka.

Kapolsek Penjaringan AKBP Kus Sugiantoro mengungkapkan, Amanda ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan dengan 60 luka tusuk senjata tajam di Hotel Golden Sky, Jalan Pluit Kencana, Jakarta Utara pada Rabu 18 Februari lalu. Belakangan diketahui pelaku pembunuhan itu ialah Toni Rusli teman dekat korban.

Sayang saat akan ditangkap Toni memilih mengakhiri hidupnya dengan cara melompat dari kamar apartemennya di Apartemen Lavande, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis 19 Februari kemarin. "Hasil penyelidikan diduga pembunuhan ini dilakukan tersangka karena cemburu terhadap korban," ungkap Kus kepada wartawan, tadi sore.

Menurut Kus, Amanda dan pelaku diketahui merupakan sepasang kekasih yang telah menjalin asmara sejak satu tahun terakhir. Namun, lanjut Kus, keluarga korban menyangkal hubungan mereka karena hanya sebatas teman.

Kus menuturkan, sebelum melakukan pembunuhan, Toni kerap cuhat kepada teman Amanda. Dalam curhat itu Toni mengeluhkan sikap Amanda yang berubah tidak lagi terbuka.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4591 seconds (0.1#10.140)