Jatah Raskin November dan Desember Dihentikan Pemerintah

Minggu, 26 Oktober 2014 - 13:56 WIB
Jatah Raskin November dan Desember Dihentikan Pemerintah
Jatah Raskin November dan Desember Dihentikan Pemerintah
A A A
SURABAYA - Bulan Oktober ini merupakan saat terakhir bagi rakyat miskin untuk menerima jatah beras dari pemerintah (raskin) di tahun 2014. Karena pada November dan Desember 2014 mendatang jatah raskin tidak akan ada lagi.

Wakil Kepala Bulog Sub Divre Surabaya Selatan Wawan Hidayanto mengungkapkan sesuai arahan Menko Kesra pada masa pemerintahan SBY, Bulog telah melakukan percepatan penyaluran beras raskin tahun 2014 ke dalam 10 bulan terakhir. Akibatnya jatah raskin untuk November dan Desember kini sudah habis dan tidak ada lagi

“Jika masyarakat masih tetap membutuhkan beras raskin, Bulog tidak bisa berbuat banyak. Sebab wewenang untuk menyalurkan beras raskin ada di Pemerintah, sedangkan Bulog hanya sekedar pelaksana saja, “ ungkap Wawan saat meninjau stok beras raskin di Gudang Bulog Mojongapit, Kecamatan Kota, Jombang, Jawa Timur.

Menurut Wawan, dalam situasi seperti ini Bulog mengingatkan masyarakat dan Pemerintah untuk mewaspadai kenaikan harga beras yang dimungkinkan akan terjadi.

Sebab dengan tidak adanya raskin tingkat pembelian beras oleh masyarakat di pasaran dipastikan akan meningkat sehingga dimungkinkan harga beras juga akan melonjak.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8392 seconds (0.1#10.140)