Satu Napi Kabur dari Lapas Banceuy Berhasil Ditangkap

Selasa, 23 September 2014 - 16:46 WIB
Satu Napi Kabur dari Lapas Banceuy Berhasil Ditangkap
Satu Napi Kabur dari Lapas Banceuy Berhasil Ditangkap
A A A
BANDUNG - Satu dari dua narapidana (napi) yang kabur dari Lapas Narkotika Banceuy pada Rabu 17 September 2014, berhasil ditangkap. Napi tersebut ditangkap tim gabungan dari sipir Lapas Banceuy dan kepolisian.

Kepala Lapas Banceuy Agus Irianto mengungkapkan, satu napi yang berhasil ditangkap adalah Rosid Mulya (30). Pria yang terjerat kasus pencurian dengan kekerasan tersebut berhasil ditangkap di daerah Cirebon.

"Iya betul, kemarin Rosid berhasil tertangkap di kawasan Cirebon. Setelah penangkapan, dia langsung dibawa ke Lapas Banceuy kembali," jelas Agus, Selasa (23/9/2014).

Menuutnya, hingga saat ini tim gabungan masih berada di kawasan Cirebon. Pasalnya, besar kemungkinan satu napi lain bernama Warsa Sena masih berada di sekitar lokasi tersebut. Hal itu dikuatkan dari pengakuan Rosid yang mengaku sempat bergabung bersama Warsa saat kabur bersama-sama ke Cirebon.

"Jadi kami akan pertahankan tim kami di sana (Cirebon) untuk mencari Warsa. Mudah-mudahan dalam waktu dekat Warsa bisa tertangkap," tuturnya.

Seperti diketahui, Rosid dan Warsa berhasil kabur dari lapas dengan cara membobol atap sel. Selanjutnya kedua napi titipan tersebut menyusuri atap dan turun dari arah depan lapas dan turun menggunakan gorden yang telah dicuri sebelumnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4376 seconds (0.1#10.140)