30 sekolah di Banten rawan ambruk

Selasa, 11 Maret 2014 - 21:46 WIB
30 sekolah di Banten rawan ambruk
30 sekolah di Banten rawan ambruk
A A A
Sindonews.com - Sebanyak 30 sekolah setingkat SD sampai SMU di bawah kewenangan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten, rawan ambruk lantaran usia bangunan yang sudah tua.

"Ada 30 sekolah di Banten sudah mengalami kerusakan" ujar Idin Mujtahidin, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten saat mendampingi Menteri Agama Suryadharma Ali di Pondok Pesantren El Musawah, Desa Pejaten, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang Provinsi Banten, Selasa (11/3/2014)

Menurut dia, jika tidak segera diperbaiki dikhawatirkan akan memakan korban jiwa. Saat ini para siswa dan siswi ke-30 sekolah yang rawan abruk tersebut merasa was-was saat mengikuti proses belajar mengajar di dalam ruang kelas.

"Alokasi dana sudah ada, sebelum jatuh korban jiwa, kita akan segera perbaiki," kata Iding saat akan memasuki mobilnya kepada sindonews.com.

Sebelumnya, pekan lalu atap salah satu kelas di MTs Al-Husen Desa Tunjungteja, Kecamatan Tunjungteja, Kabupaten Serang Banten ambruk. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut lantaran siswa kelas VII sudah terlebih dahulu di pindahkan ke kelas lain.
(ilo)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6115 seconds (0.1#10.140)