Doa bersama KPU sepi partisipasi cabup

Jum'at, 25 Oktober 2013 - 18:04 WIB
Doa bersama KPU sepi partisipasi cabup
Doa bersama KPU sepi partisipasi cabup
A A A
Sindonews.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang menyelenggarakan doa bersama di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Magelang.

Kegiatan tersebut merupakan langkah KPU setempat dalam menghadapi Pemilihan Bupati 2013 yang aman dan damai.

Namun, kegiatan yang menghadirkan ratusan simpatisan tersebut hanya dihadiri satu calon bupati (Cabup) yakni Susilo, sementara seorang cabup lainnya meninggalkan lokasi sebelum acara dimulai.

Bahkan, kegiatan yang sedianya dimulai pukul 19.00 Wib molor dua jam menjadi pukul 21.00 WIB.

Kegiatan yang diwarnai gerimis ini, diisi dengan mujahadah dan doa bersama. Mujahadah dipimpin Kiai Mudatsir dari Grabag dan doa bersama dipimpin Ketua MUI Kabupaten Magelang Afifudin.

Hadir juga, antara lain anggota Panitia Pemilihan Kecamatan, Panitia Pengawas Pemilu, jajaran satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Forum Komunikasi Perangkat Daerah, dan Bupati Magelang.

Ketua KPU Kabupaten Magelang, Ma'mun Rakhmatullah, mengatakan, dalam kegiatan ini KPU mengundang semua pasangan calon, namun yang hadir hanya cabup nomor satu, Susilo dan cawabup nomor empat M. Zaenal Arifin, namun yang bersangkutan sebelum acara dimulai telah
meninggalkan tempat karena ada kegiatan lain.

"Dengan jalan berdoa kepada allah mudah-mudahan memperoleh perlindungan dan pemilihan sesuai dengan harapan masyarakat Magelang,” ujarnya.

Sementara Bupati Magelang, Singgih Sanyoto menyampaikan doa bersama menjelang pilbup ini, diharapkan mampu membawa situasi pemilihan yang tertib dan lancar.

“Keberhasilan pesta demokrasi ini tergatung kesiapan masyarakat Magelang. Untuk itu, kami berharap pilbup dapat berjalan dengan damai dan lancar,” tandasnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0261 seconds (0.1#10.140)