Polda: Kondisi Sumsel aman!

Kamis, 06 Juni 2013 - 17:57 WIB
Polda: Kondisi Sumsel aman!
Polda: Kondisi Sumsel aman!
A A A
Sindonews.com - Karo Ops Polda Sumsel, Kombes Pol Muhammad Fiandar mengatakan sampai petang ini, kondisi Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) pasca menyelenggarakan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Selatan (Sumsel) aman dan terkendali.

“Alhamdulilah tidak terjadi apa-apa, kondisi Kamtibmas diseluruh TPS di Sumsel aman dan saat ini pasukan masih berada di seluruh TPS," jelas nya kepada Sindo, Kamis (6/6/2013).

Menurutnya, seluruh kotak TPS hasil Pilgub dibawa ke tingkat Kelurahan. Kemudian, pasukan hingga tingkatan bawah melakukan pengamanan ke tingkat kelurahan.

Setelah semua kotak masuk dan dihitung tingkat kelurahan, lanjut perwira melati tiga itu, pasukan akan kembali digeser ke tingkat PPK atau Kecamatan.

”Mudah-mudahan semua proses perhitungan di semua tingkatan lancar dan tetap aman serta kondusif,” tandasnya.

Terakhir Fiandar juga mengimbau kepada seluruh jajaran Polda Sumsel yang sedang bertugas di lapangan tetap siap siaga memantau perkembangan pasca pencoblosan Pemilukada Gubernur.

”Ini baru sehari, belum besok-besoknya. Kita berharap situasi tetap kondusif dan semua lapisan masyarakat tetap menjaga kamtibmas termasuk para tim sukses pasangan,” pungkasnya.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4196 seconds (0.1#10.140)