Ular Piton 7 Meter Hebohkan Warga Wajo

Rabu, 27 April 2016 - 09:58 WIB
Ular Piton 7 Meter Hebohkan...
Ular Piton 7 Meter Hebohkan Warga Wajo
A A A
SENGKANG - Ular piton yang memiliki panjang 7 meter merayap masuk ke permukiman warga di Kelurahan Madukelleng, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Rabu (27/4/2016) dini hari. Piton tersebut lalu menyerang salah satu warga, Ahmar.

Diserang piton, Ahmar lalu teriak. Warga sekitar yang mendengar teriakan Ahmar kemudian membantu menangkap ular tersebut.

Beberapa saat kemudian, ulat piton tersebut dapat ditangkap warga. Kemudian, ular piton dimasukkan dalam karung plastik.

Menurut Hamsah, warga, diduga ular piton tersebut masuk ke permukiman warga untuk mencari tempat aman serta mencari makanan, setelah banjir yang melanda daerah itu.
(zik)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4029 seconds (0.1#10.140)