Ribuan Marinir akan Berenang Melintasi Selat Madura

Selasa, 26 April 2016 - 15:43 WIB
Ribuan Marinir akan Berenang Melintasi Selat Madura
Ribuan Marinir akan Berenang Melintasi Selat Madura
A A A
SIDOARJO - Ribuan anggota TNI Angkatan Laut (AL) Pasukan Marinir (Pasmar) Satu Surabaya, di Sidoarjo, Jawa Timur akan berenang melintasi selat Madura dengan menggunakan seragam dinas lapangan, pada Kamis 28 April 2016.

Kegiatan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Pasmar Satu ke-15 itu tidak saja diikuti anggota dari marinir, sejumlah taruna-taruni dari Kodikmar atau Komando Pendidikan Marinir juga akan turut serta.

Praka Marinir Syaifuddin, perenang dari Batalion Lima Marinir mengatakan, latihan para prajurit marinir yang menyebrangi selat Madura dilakukan di kolam yang terdapat di bumi Marinir Gedangan.

"Meskipun berenang merupakan latihan rutin bagi Korps Marinir, namun diperlukan latihan dan kerja keras untuk melinasi selat Madura. Pasalnya dalam renang nanti semua peserta tidak mengunakan baju renang, tapi menggunakan baju dinas lapangan," katanya, kepada wartawan, Selasa (26/4/2016).

Guna memastikan kodisi kebugaran prajurit yang ikut dalam renang di selat Madura, latihan renang yang biasanya dua atau tiga kali seminggu, ditingkatkan setiap hari dengan jarak tempuh empat sampai lima kilo meter.

Peltu Marinir Kanida, pelatih renang Marinir menambahkan, renang melintasi selat Madura sendiri akan dimulai dari Surabaya dan selesai di Pulau Madura yang memiliki jarak 5,3 kilometer.

"Renang melintasi selat Madura ini akan memecahkan rekor Muri dengan katagori peserta terbanyak," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4131 seconds (0.1#10.140)