HT Motivasi Para Santri Agar Berperan Aktif dalam Pembangunan Bangsa

Rabu, 20 April 2016 - 00:24 WIB
HT Motivasi Para Santri Agar Berperan Aktif dalam Pembangunan Bangsa
HT Motivasi Para Santri Agar Berperan Aktif dalam Pembangunan Bangsa
A A A
LUBUKLINGGAU - Hary Tanoesoedibjo (HT) terus memotivasi generasi muda agar mampu berperan aktif dalam pembangunan bangsa. Ketua Umum Partai Perindo itu menyampaikan perspektif tentang kondisi negeri ini.

"Kita sebagai generasi penerus memiliki kewajiban untuk membangun bangsa. Suka tidak suka, itu kewajiban kita," ujarnya di hadapan santri Pondok Pesantren Al Ikhlas, Lubuklinggau, Sumatera Selatan, Selasa (19/4/2016).

Menurutnya Indonesia memiliki potensi, baik sumber daya alam maupun sumber daya manusia yang belum dimaksimalkan untuk kesejahteraan masyarakat. Indonesia memiliki sumber daya alam melimpah, laut luas dan kaya, serta hanya memiliki dua musim sehingga tanahnya subur.

Jumlah penduduk Indonesia keempat terbesar di dunia, dan separuhnya berusia di bawah 30 tahun sehingga memiliki stamina yang relatif bagus.

"Dibandingkan dengan negara lain, dari sumber daya alam, iklim, jumlah manusianya, kita ini lebih daripada yang lain. Cuma masalahnya, kenapa kok masyarakat kita banyak yang golongan ekonomi lemah? Salahnya dimana," tanya HT kepada para santri.

Pria asal Jawa Timur itu mengatakan, selama ini Indonesia selalu fokus pada proyek-proyek besar tanpa memperhatikan distribusi dari pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ekonomi hanya dinikmati masyarakat menengah ke atas, sementara yang di bawah semakin ketinggalan.

"Kesenjangan sosial di Indonesia makin lama makin lebar," ungkapnya.

Strategi pembangunan, kata HT, harus diubah. Masyarakat menengah ke bawah harus tumbuh lebih cepat agar naik kelas, sehingga bisa memberikan kontribusi positif dalam pembangunan ekonomi nasional.

"Nanti kalau adik-adik mentas, harus memikirkan masa depan bangsa agar lebih baik. Kita semua harus berusaha menjadikan Indonesia negara maju," pesan HT.

Dia menambahkan, Indonesia membutuhkan generasi muda yang militan, pekerja keras, gigih dan pantang menyerah. Sifat-sifat itu yang mengantarkannya pada kesuksesannya saat ini.

"Kita perlu anak muda yang bekerja keras tapi pikirannya benar, kepribadiannya baik. Kalau anak muda Indonesia seperti itu, Indonesia cepat maju. Itulah kenapa saya antusias kalau memberikan sharing kepada anak muda," tuturnya.

Mewakili pimpinan Pondok Pesantren Al Ikhlas, Soni Rahmat Widodo berharap ilmu, wawasan dan pengalaman yang diberikan HT menjadi bekal berharga untuk para santrinya. "Saya harapkan anakĀ­anak ini dapat menjadi harapan kita ke depan untuk membangun Indonesia yang lebih baik lagi," katanya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5130 seconds (0.1#10.140)