Penyebab Kebakaran Pabrik Keluarga Jokowi

Selasa, 19 April 2016 - 20:09 WIB
Penyebab Kebakaran Pabrik Keluarga Jokowi
Penyebab Kebakaran Pabrik Keluarga Jokowi
A A A
SRAGEN - Kebakaran pabrik kayu lapis dan gudang PT Rakabu milik keluarga Joko Widodo (Jokowi) yang terjadi Selasa (19/4/2016) hingga kini masih berlangsung.

Berdasarkan keterangan Direktur Operasional PT Rakabu Arif Budi, kebakaran pabrik dan gudang di Jalan Solo-Purwodadi, Kalijambe, Sragen, Jawa Tengah, tersebut bermula pukul 16.25 WIB. Api membesar pukul 17.30 WIB.

Sementara, kebakaran tersebut diduga berasal dari terbakarnya mesin oven kayu. Api lalu membesar dan membakar dua unit gudang, F1 dan F2. Total, ada enam unit gudang di sana.

"Yang terbakar seribu meter kubik kayu. Kerugian belum bisa diperkirakan," kata Arif Budi.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8073 seconds (0.1#10.140)