Peran dan Rekam Jejak Anggota Kelompok Santoso yang Ditangkap Aparat

Selasa, 19 April 2016 - 17:42 WIB
Peran dan Rekam Jejak Anggota Kelompok Santoso yang Ditangkap Aparat
Peran dan Rekam Jejak Anggota Kelompok Santoso yang Ditangkap Aparat
A A A
POSO - Kabid Humas Polda Sulawesi Tengah AKBP Hari Suprapto membeberkan peran dan rekam jejak dua anggota kelompok Santoso yang berhasil ditangkap aparat pada Jumat (15/4/2016).

Seperti diketahui, dua anggota kelompok Santoso yang ditangkap itu adalah Muchamad Sonhaji alias Fakih dan Ibadu Rohman alias Ibad alias Amru.

Kepada wartawan di Mapolres Poso, Selasa (19/4/2016), AKBP Hari Suprapto menyebutkan, keterlibatan kedua anggota kelompok Santoso itu di antaranya sebagai pencari dan penyedia kebutuhan logistik dan pengumpul informasi bagi kelompok Santoso.

Muchamad Sonhaji alias Fakih selama enam bulan pernah mengikuti kegiatan pelatihan paramiliter di Desa Kilo, Kecamatan Poso Pesisir Utara.
Sementara, Ibadu Rohman alias Ibad alias Amru (21) sudah bergabung bersama kelompok Santoso selama 3,5 tahun.

Ibad diduga mengetahui berbagai kasus kekerasan dan teror yang dilakukan oleh kelompok Santoso. (Baca juga: Tiga Perempuan Timbulkan Perpecahan di Kelompok Santoso).

Polisi juga masih memeriksa keduanya untuk mengetahui lokasi keberadaan Santoso.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5697 seconds (0.1#10.140)