Nelayan Lihat Benda Mirip Badan Pesawat di Teluk Bone

Senin, 05 Oktober 2015 - 12:24 WIB
Nelayan Lihat Benda Mirip Badan Pesawat di Teluk Bone
Nelayan Lihat Benda Mirip Badan Pesawat di Teluk Bone
A A A
BELOPA - Asnawir, nelayan yang tinggal di Balambang, Desa Raja, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, melaporkan melihat benda yang diduga mirip badan pesawat di dalam laut.

Kepada KORAN SINDO, Kades Raja Kusair Ishaq membenarkan informasi tersebut. "Memang benar masyarakat saya yang berprofesi sebagai nelayan telah melaporkan bahwa dirinya melihat benda yang diduga mirip badan pesawat di perairan Teluk Bone," ujar Kusair, Senin (5/10/2015).

Dia menjelaskan bahwa awalnya nelayan yang bernama Asnawir ini ketakutan melihat benda besar. "Perkiraannya adalah hiu atau paus, dia mengaku takut namun juga penasaran, mencoba mendekat namun Asnawir memastikan benda itu bukan makhluk laut seperti ikan hiu atau paus," katanya.

Kabag Ops Polres Luwu Herman Paral yang juga ditugaskan di posko induk Bandara I Lagaligo Bua membenarkan informasi ini. "Ada informasi warga demikian, menanggapi itu Kapolsek Bua sementara melakukan penelusuran di titik yang dimaksud nelayan," katanya.

Hari ini, pencarian pesawat Aviastar yang hilang kontak sejak Jumat (2/10/2015) terus dilakukan oleh Basarnas dibantu TNI, Polri, dan unsur masyarakat lainnya,

Radius pencarian diperluas hingga ke perairan Luwu dan Teluk Bone. Di jalur udara, sebanyak empat pesawat dikerahkan untuk menyisir jalur terbang pesawat. Sementara jalur darat fokus mencari di sekitar gunung Latimojong yang mencakup Kabupaten Luwu, Enrekang, dan Sidrap.

PILIHAN:
Lahar Dingin Sinabung Merusak Rumah dan Masjid
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5137 seconds (0.1#10.140)