Jelang Muktamar NU, Pengamanan Kota Jombang Diperketat

Rabu, 29 Juli 2015 - 22:39 WIB
Jelang Muktamar NU, Pengamanan Kota Jombang Diperketat
Jelang Muktamar NU, Pengamanan Kota Jombang Diperketat
A A A
JOMBANG - Muktamar ke-33 Nahdlatul Ulama (NU) tinggal dua hari lagi. Polisi mulai memperketat pengamanan di Kota Jombang, Jawa Timur, tempat digelarnya muktamar.

Rabu (29/7/2015), polisi melakukan razia di beberapa jalan masuk menuju Kota Jombang. Selain untuk mengantisipasi bahaya teror jelang muktamar, razia juga dimaksudkan untuk mengantisipasi masuknya jaringan copet dari luar daerah yang hendak beroperasi di arena muktamar.

KBO Satlantas Polres Jombang Iptu Soeparno mengatakan, razia ini sengaja digelar untuk menjaga situasi keamanan Kota Jombang menjelang muktamar.

Sebab, selain dihadiri oleh ribuan tokoh NU dari seluruh Indonesia, acara tersebut juga akan dihadiri oleh para pejabat tinggi negara dari dalam maupun luar negeri termasuk Presiden RI Joko Widodo.

Petugas berjanji menindak tegas para pelaku tindak kejahatan maupun terorisme yang mengancam keamanan dan kelancaran acara tersebut.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6048 seconds (0.1#10.140)