Libur Kompetisi Fans Everton Justru Mengamuk

Jum'at, 03 Juli 2015 - 15:31 WIB
Libur Kompetisi Fans Everton Justru Mengamuk
Libur Kompetisi Fans Everton Justru Mengamuk
A A A
LIVERPOOL - Libur kompetisi Liga Premier Inggris rupanya tidak membuat sejumlah fans Everton berdiam diri di rumah masing-masing. Mereka tetap berkumpul, namun bukan untuk melakukan kegiatan positif. Sebanyak 30 pendukung Everton justru bertindak anarkis karena menyerang kelompok suporter Newcastle United dan Hull City di kota Liverpool, Kamis (2/7/2015) dinihari waktu setempat.

Menurut laporan Daily Mail, mereka mengamuk di tujuh wilayah kota. Pihak kepolisian akhirnya menangkap para pelaku yang berusia 15 hingga 54 tahun.

"Kepolisian Inggris akan bekejra sama mengidentifikasi tersangka dan mengambil tindakan untuk mereka," tegas Kepala Inspektur Detektif, Andy Barnes.

Untuk sementara, tujuh orang sudah dibebaskan dengan sejumlah persyaratan. Meski begitu mereka tetap akan mengikuti jalannya pemeriksaan pada beberapa hari ke depan.

Keributan itu ternyata kelanjutan dari bentrok yang terjadi di masa lalu. Pada 16 Mei 2015, ketiga kelompok suporter itu saling serang tanpa diketahui penyebab yang jelas.

"Kekerasan antar suporter tidak memiliki tempat dalam dunia sepak bola, baik itu sebelum, selama atau setelah pertandngan," ucap Andy.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5693 seconds (0.1#10.140)