Pelajar SMP Tawuran di Depan Rumah Bupati

Senin, 08 Juni 2015 - 15:58 WIB
Pelajar SMP Tawuran di Depan Rumah Bupati
Pelajar SMP Tawuran di Depan Rumah Bupati
A A A
SAMPANG - Puluhan pelajar SMP di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, terlibat tawuran di depan rumah dinas (Rumdin) Bupati setempat. Mereka saling serang seperti adu jotos dengan membuka baju.

Beruntung aksi tawuran tersebut tidak sampai jatuh korban. Pasalnya, ketika Satpol PP datang ke lokasi untuk menghentikan tawuran, para pelajar langsung semburat untuk menyelamat diri.

Hingga kini, belum diketahui secara pasti motif di balik tawuran antar pelajar. Satpol PP akan memanggil para guru asal pelajar SMP yang tawuran.

Supaya nantinya akan memberikan pembinaan terhadap murid agar tidak tawuran kembali. Karena hal semacam itu merugikan diri sendiri dan merusak citra dunia pendidikan.

"Ketika kami tiba di lokasi untuk menghentikan tawuran, para pelajar SMPN 1 Sampang langsung kabur semua," terang Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Satpol PP Sampang Jalil, Senin (8/6/2015).

Menurut Jalil, pihaknya sudah menghubungi pihak sekolah. Rencananya, besok akan memanggil sang guru. Kemudian akan melakukan pembinaan pada pelajar supaya tidak mengulangi tawuran.

"Nanti kami bersama sekolah akan melakukan pembinaan pada siswa," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6112 seconds (0.1#10.140)